Kumpulan Tips Agar di Sayang Suami

Ketika kita sedang berada di sebuah rumah tangga, pastinya setiap pasangan harus memikul satu beban, akan tetapi wanita ketika mempunyai anak, akan memikul beban lebih  dari pria, dari harus melayani suami, bekerja di rumah menjaga dan mengasuh anak anda. Semua hal itu harus di lakukan oleh seorang wanita, dan pada akhirnya ketika wanita tersebut kesabaranya sudah tidak sanggup lagi di bendung, akan ada perpecahan di sebuah rumah tangga. Hal tersebut sebetulnya bisa di perbaiki jika anda dengan suami anda berbicara dan mendiskusikan persoalan beban anda dan rumah tangga.
Kumpulan Tips Agar di Sayang Suami

Dengan begitu rumah tangga anda akan romantis dan harmonis, dan tetunya suami andapun akan sayang kepada anda, dan tidak akan main - main lagi untuk mencari rezeki untuk anda dan anak anda. Sebetulnya banyak sekali tips untuk seorang wanita di rumah tangga agar bisa di sayang oleh suami lebih. Jika anda tertarik di bawah ini ada beberapa tips untuk anda, agar anda lebih di sayang oleh suami anda.

1. Melayani Suami Denga Baik
Ini step pertama anda untuk mendapatkan perhatian penuh dari suami anda, anda harus perlakukan suami anda seperti tamu atau raja di dalam rumah tangga. Dengan begitu suami anda akan merespon anda dan anda pun akan mendapatkan hasilnya, yaitu mendapatkan kasih sayang yang lebih dari suami anda.

2. Sederhana dan Jangan Banyak Menuntut
Ini adalah step untuk istri yang mungkin cukup sulit di kerjakan, yaitu kita haru hidup sederhana, tidak hanya dalam kehidupan sehari - hari, anda juga harus bersikap sederhana tidak berlebihan ketika bertemu dengan tetangga anda atau kerabat anda. Dan juga tidak menuntut yang banyak dari suami, seperti halnya mengeluh akan sesuatu dan ingin mendapatkan solusinya, akan tetapi solusi tersebut susah untuk di lakukan. Sebagai istri yang baik jika terjadi hal tersebut anda tidak perlu untuk terus memaksa untuk mendapatkannya, hanya berdoa dan semiga ada jalan keluarnya.

3. Jadilah Pendengar Yang Baik
Walaupun tips ini sedikit aneh dan mungkin di pikiran anda tidak perlu untuk di lakukan, akan tetapi ketika seseorang berbicara kepada orang lain dan orang tersebut m,enghiraukan pembicaraannya , orang tersebut akan sakit hati dan mungkin akan menjauh darinya. Hal tersebut bisa terjadi juga dalam rumah tangga, ketika seorang suami berbicara dengan anda walaupun pembicaraannya yang anda tidak sukai atau anda sedang tidak mood untuk berbicara, cobalah untuk mendengar pembicaraan suami anda. Dengan begitu suami anda akan berfikir anda adalah pendengar yang baik dan istri yang sigap dalam hal apapun.

4. Selalu Menjaga Penampilan
Ini juga bisa berpengaruh pada keharmonisan rumah tangga, berpakainlah dengan normal dan tidak boleh berlebihan, karena suami sebetulnya tidak menuntut untuk istri yang cantik dan sempurna, akan tetapi kesetiaan yang utama dan dilihat pertaman kali oelh seorang suami, oleh karena itu pilihlah pakaian yang cocok untuk anda dan disukai oleh suami anda. Kalau perlu anda bisa menanyakan ke suami anda, pakaian mana yang cocok untuk anda.

5. Memperbanyak Kegiatan Agama
Pastinya semua suami menginginkan istri yang mempunyai iman dan agama yang bagus, selain akan mendapatkan perhatian yang lebih dari suami memperbanyak kegiatan agama juga, akan mendekatkan keluarga anda kepada tuhan, dan selalu di hindari dari marabahaya dan di mudahkan untuk mendapatkan rezeki untuk keluarga anda dan untuk anda.

Mungkin itu tadi beberapa tips untuk anda yang ingin mendapatkan perhatian lebih dari suami anda, jagalah keharmonisan rumah tangga anda, agar keluarga anda bisa tentram dan bahagia sampai maut memisahkan anda, dan juga untuk masa depan anak anda yang lebih baik lagi. Terima kasih sudah mengunjungi blog ini.

0 Response to "Kumpulan Tips Agar di Sayang Suami"

Posting Komentar